NET24JAM.ID || Tapanuli Utara,- Bupati Taput Dr.Jonius Taripar Parsaoran Hutabarat, S.Si., M.Si pimpin upacara HUT RI ke-80 di Lapangan Gedung Serbaguna Tarutung (17/08/2025)
Turut hadir Wakil Bupati Tapanuli Utara Dr. Deni Parlindungan Lumbantoruan, M.Eng, Ketua TP. PKK Taput Ny. Neny Angelina JTP Hutabarat br. Purba, Ketua Bidang II TP. PKK Taput Ny. Lisa Deni Lumbantoruan br. Malau, pimpinan dan anggota DPRD Taput, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, pejuang dan perintis kemerdekaan, pimpinan partai politik, ormas, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, alim ulama dan unsur lapisan masyarakat.
Pengibar bendera Merah Putih yang bertugas dari berbagai sekolah,Danton Franklin Juanito Gultom (SMA Negeri 1 Tarutung), pembawa baki Mentari Agustina H. Simanjuntak (SMA Swasta HKBP 1 Tarutung), sedangkan pengibar bendera terdiri dari Sebastian Prabayaksa Napitupulu (SMA Swasta HKBP 2 Tarutung), Satria Riski Bastian Sihombing (SMA Swasta HKBP 1 Tarutung), dan Sydney Destiny Nababan (SMA Negeri 1 Siborongborong).
Sebagai pimpinan upacara Bupati menyampaikan bahwa kemerdekaan adalah perjuangan para pahlawan bukan hadiah dari penjajah.
“80 tahun Indonesia sudah merdeka Tujuan.terbebas dari kemiskinan, kelaparan, dan penderitaan. Negara kita harus berdaulat secara ekonomi dan mampu memenuhi kebutuhan pangan sendiri. Kini tugas kita adalah menjaga persatuan, menghormati perbedaan, menumbuhkan nasionalisme, meningkatkan kualitas pendidikan, serta menggunakan produk dalam negeri untuk memperkuat ekonomi bangsa,” ujar Bupati.
Visi Kabupaten Tapanuli Utara yakni ‘Bersama Mewujudkan Kabupaten Tapanuli Utara yang Maju, Berbudaya, dan Berkelanjutan’ hanya dapat dicapai melalui kerja sama dan sinergi seluruh elemen masyarakat.
“Dirgahayu Republik Indonesia ke-80. Terus melaju untuk Indonesia maju, menatap masa depan dengan optimisme.
Selanjutnya Bupati menyerahkan tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya kepada 26 ASND terdiri dari 9 orang masa pengabdian 30 tahun, 9 orang masa pengabdian 20 tahun, dan 8 orang masa pengabdian 10 tahun.
Untuk memarakan upacara hadir Polisi Cilik binaan Polres Taput lalu pertunjukan tortor massal oleh 100 pelajar SMP se-Kecamatan Tarutung dan Sipoholon binaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, serta ditutup dengan atraksi drum band SMP Santa Maria Tarutung.
(Fesny Anwar Manalu)






